PASAR KULINER MASYARAKAT (KUNIRMAS) CONDRONEGARAN


PASAR CONDRONEGARAN

Dahulu kala, sebelum tempat ini diresmikan menjadi pasar, para pedagang berkumpulnya di salah satu sudut antara Jl. Bantul dan Jl. Suryodiningratan. Sampai suatu waktu, seorang bangsawan keraton yang kediamannya tidak jauh dari situ, yaitu nDalem Condronegaran, mempersilahkan halaman rumahnya dijadikan pasar. Dari sinilah cikal bakal nama Pasar Condronegaran berasal.

Gusti Bedoro Raden Ayu Condronegoro



Seiring berjalan waktu, kegiatan pasar di sana malah dikelola dengan baik oleh ibu-ibu PKK diwilayah tersebut, PKK dari RK (Rukun Keluarga, sekarang RT : Rukun tetangga) dari Kelurahan Gedongkiwo. Penataan dan pengelolaannya menjadi lebih rapi, bersih dan baik.

Kemudian dikarenakan kegiatan pasar hanya sampai siang saja, beberapa dari pedagang kuliner mencoba peruntungan dengan membuka pasar kuliner di sore hari sampai malam, selepas kegiatan pasar tradisional berakhir. Pasar kuliner Condronegaran pun akhirnya berjalan dan bertahan sampai sekarang.

Tempat ini pun akhirnya diresmikan sebagai sebuah pasar tradisional pada tahun 1983 oleh Walikota Jogja yang saat itu menjabat, Bapak Soegiarto. Sejarah tentang berdirinya pasar ini diabadikan dalam sebuah prasasti kecil yang ditandatangani oleh Pak Walikota.

Kekompakan para pedagang, baik pedagang di pasar tradisional pagi, maupun para pedagang kuliner di malam hari sangat kental terasa. Mereka saling menjaga, baik kebersihan, kerapihan dan kenyamanan tempat. Mereka sangat paham, bahwa jika tempatntya bersih, rapi dan nyaman, maka pelanggan akan senang dan selalu kembali berbelanja dan jajan di sini.


Lokasi Kuliner Pasar Condronegaran

Pasar Condronegaran letaknya jika dilihat secara geografis ada di sebelah timur Sungai Winongo, salah satu dari tiga sungai besar yang membelah Kota Jogja, tidak jauh dari Keraton Jogja, dan hanya berjarak 100 meter dari Jl. Raya Bantul.

Alamat lengkap tempat kuliner Pasar Condronegaran adalah Jl. Gedongkiwo, Kelurahan Gedongkiwo, Kecamatan Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55142.

sumber tulisan : 

Komentar